undefined
undefinedundefined
Bulan Januari sebentar lagi akan berakhir dan berganti bulan berikutnya. Tak terasa waktu benar-benar begitu cepat berlari. Dan betapa bahagianya diri ini, dalam perjalanan waktu yang melesat demikian cepat, Allah mewujudkan salah satu impianku sebagaimana yang sudah direncanakan dalam resolusi mengawali dekade ke dua yang aku beri tema sebagai "The Best Decade" tepat di 10 hari pertama saat sang waktu menapakkan kakinya di tahun 2016 ini. Alhamdulillah. Segala puja dan puji dilangitkan hanya untuk-Nya semata.
Betapa berartinya tercapainya satu impian kecil ini saat sinar fajar 2016 belumlah memudar. Karena terwujudnya ia menjadi sesuatu yang tak hanya lagi diimpikan, memantik semangat untuk tak penat berikhtiar dan berdoa merayu-Nya agar menyetujui proposal hidup yang berisi deretan-deretan impian lainnya.
Satu impian kecil itu, entah mengapa membuatku yakin menjadi gerbang awal bagi impian-impian besar lainnya. So, mari siagakan diri untuk menjemput takdir impian-impian lainnya.
Satu impian kecil itu, entah mengapa membuatku yakin menjadi gerbang awal bagi impian-impian besar lainnya. So, mari siagakan diri untuk menjemput takdir impian-impian lainnya.
Ah, duhai...betapa Rabb-ku selalu membuatku jatuh cinta pada-Nya. Love You Rabb, more and more.
فَبِأَيِّ آلَاءِ رَبِّكُمَا تُكَذِّبَانِ
Which then, of the favours of your Lord will you deny ?
Best Regard,
.::RahmahArchivienna::.
Bumi Holland-allo, 24:01:2016_09:16pm
0 Responses
Posting Komentar
Langganan:
Posting Komentar (Atom)